Balai Konservasi Sumber Daya Alam Pasang Perangkat Kera di Kebonharjo

Kampung KB Kalurahan Kebonharjo
Dipublikasi pada 17 March 2020

Deskripsi

Warga Kalurahan Kebonharjo mengeluhkan keresahan terhadap kemunculan satu ekor kera ekor panjang di lingkungan pemukiman Padukuhan Jarakan. Keluhan warga segera ditindaklanjuti oleh Pemerintah Kalurahan Kebonharjo bersama Bhabinkamtibmas Aiptu Bagus Nugroho dan Babinsa Sertu Ardyansyah untuk dilaporkan kepada pihak yang berwenang.

Selasa, 17 Maret 2020 petugas Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) resor Kulon Progo untuk hewan liar melakukan pemasangan perangkap untuk kera tersebut di Padukuhan Jarakan Kalurahan Kebonharjo Kapanewon Samigaluh. Hadir dalam giat, petugas BKSDA resort Kulon Progo, Lurah Kebonharjo, Dukuh Jarakan, Bhabinkamtibmas Kebonharjo, Babinsa Kebonharjo, dan tiga orang relawan JKM. Hingga berita ini diterbitkan, kera belum masuk perangkap.
Sesi Kegiatan Keagamaan

Instansi Pembina Kegiatan

Sasaran Kegiatan