Forum Musyawarah Kampung Kb
Dusun Wates Desa Badang
Dipublikasi pada 15 August 2018
Deskripsi
1. KEGIATAN
Forum Musyawarah Kampung KB
2. TUJUAN
Membahas pelaksanaan kegiatan program KKBPK dan program pembangunan lainnya di Kampung KB.
3. JADWAL
Kegiatan dilaksanakan pada :
Tanggal : 15 Agustus 2018
Tempat : Dusun Wates Desa Badang Kecamatan Ngoro
Jam : 09.00 WIB - Selesai
4. HASIL
a. Kegiatan dari Puskesmas Pulorejo diisi oleh Bidan Desa Badang Fatmila Arif Fiana dengan pemberian pengetahuan tentang Kehamilan Resiko Tinggi sehingga diharapkan di Kampung KB angka kehamilan dengan resiko tinggi dapat ditekan.
b. Kegiatan dari SKB Gudo diisi oleh Ibu Sunarti dengan pemberian wawasan tentang teknik wirausaha sehingga diharapkan Kampung KB dapat memanfaatkan potensi desa untuk dijadikan ladang wirausaha dan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat di Kampung KB.
c. Kegiatan dari Dinas Pengendalian Penduduk dan KB diisi oleh Ibu Titing Lies Anggraeni dengan pembinaan program KKBPK secara umum serta inovasi-inovasi di Kampung KB dengan harapan meningkatkan kemajuan Kampung KB.
d. Kegiatan dari Kepala Desa Badang dengan pemberian wawasan tentang pengoptimalan kegiatan UPPKS di Kampung KB, di antaranya budidaya pembibitan lele pada kelompok Mina Unggul.
Sesi Kegiatan Keagamaan