Jumput Sampah Dalam Rangka Peringatan World Clean Up Day di Kelurahan Jatirejo

KAMPUNG KELUARGA BERKUALITAS KOKOLAKA
Dipublikasi pada 21 September 2019

Deskripsi

Sabtu, 21 Sepetember 2019 Warga Kelurahan Jatirejo melakukan kegiatan Jumput Sampah di lingkungan wilayah RW 2. Kegiatan ini selain sebagai wujud kepedulian terhadap kebersihan lingkungan, sekaligus dalam rangka Peringatan World Clean Up Day. Gerakan bersih-bersih terbesar di dunia yang dinaungi oleh Let's Do It World yang didirikan oleh pemrakarsa asal Asia(termasuk Indonesia), Eropa, Amerika, Afrika dan Oseania. Dengan komitmen membebaskan planet bumi dari permasalahan sampah(terutama plastik) yang menjadi isu Internasional. Kegiatan ini diikuti oleh Lurah Jatirejo beserta staf dan Sekolah SD - SMP IT Hidayatullah Sirayu beserta warga. Hasilnya didapat sampah Organik sebanyak 32 kg dan Anorganik sebanyak 35 kg. Harapannya bisa menggugah warga untuk meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan dan tidak hanya pada even tertentu saja tapi berkelanjutan.
Sesi Kegiatan Pembinaan Lingkungan

Instansi Pembina Kegiatan

Sasaran Kegiatan