Semangat Kader Posyandu Amaryllis Layani Balita

KAMPUNG KELUARGA BERKUALITAS KOKOLAKA
Dipublikasi pada 14 March 2020

Deskripsi

Sabtu, 14 Maret 2020 diadakan kegiatan Posyandu Balita Amaryllis bekerjasama dengan Puskesmas Gunungpati.

Kegiatan ini berlokasi di rumah ketua RW IV yang dihadiri oleh seluruh kader Posyandu Amaryllis, tenaga kesehatan dari Puskesmas Gunungpati dan ibu beserta anaknya di sekitar wilayah tersebut.

Diawali dengan pemeriksaan kesehatan seperti pengukuran berat badan, tinggi badan, lingkar kepala, lingkar lengan atas kemudian pemberian makanan tambahan serta konsultasi kesehatan dengan kader dan petugas kesehatan.

Dengan kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesehatan pada ibu dan anak serta mencegah stunting pada anak dengan adanya pemantauan tumbuh kembang anak dan konsultasi dengan tenaga kesehatan secara rutin.

Sesi Kegiatan Pendidikan

Instansi Pembina Kegiatan

Sasaran Kegiatan