Puskesmas Gelar Kelas Ibu Balita di Rumah DataKU

Koto Katik
Dipublikasi pada 02 September 2019

Deskripsi

Selama 3 hari, 2-4 September 2019, Puskesmas Koto Katik menggelar Kelas Ibu Balita di Rumah DataKU Kampung KB Koto Katik. Untuk hari pertama, kelas dikhususkan bagi ibu balita 0-11 bulan. Di hari kedua untuk ibu balita 12-23 bulan dan hari ketiga untuk ibu balita 24-59 bulan.


Sebagai pemateri dalam kegiatan ini adalah dr. Poppy, dr. Lisa, drg. Rindu Zulra, Yeni Adriana, AMG, dan Rahmadona, STr.Keb. Para kaum ibu itu mendapat mendapat materi tentang kesehatan gigi balita, pemenuhan gizi balita, kesehatan balita, tumbuh kembang balita dan lainnya. (max)


Sesi Kegiatan Kasih Sayang

Instansi Pembina Kegiatan

Sasaran Kegiatan