Ribuan Anggota BKMT Wisata Dakwah ke Islamic Center

Koto Katik
Dipublikasi pada 03 November 2019

Deskripsi

Untuk pertama kalinya Wisata Dakwah Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) se-Provinsi Sumatera Barat dilaksanakan di Masjid Islamic Center, yang berada di RT 4 Kampung KB Koto Katik. Tidak hanya diikuti pengurus dan anggota BKMT kabupaten dan kota yang ada di Provinsi Sumatera Barat, tapi juga dihadiri pengurus dan anggota BKMT dari Provinsi  Riau. Diperkirakan secara keseluruhan peserta dakwah wisata tersebut berjumlah sekitar 15 ribu orang lebih. 

Acara ini diisi dengan mendengar ceramah Ustad H. Rista Wardi dari Padang dan Dr. Yayat Surhayat, M.Pd dari Jakarta. Wakil Walikota Padang Panjang, Drs. Asrul dalam sambutannya mengatakan, kegiatan ini sangat besar artinya dalam usaha kita bersama mensyiarkan Agam Islam di bumi Ranah Minang ini. (max)

Sesi Kegiatan Keagamaan

Instansi Pembina Kegiatan

Sasaran Kegiatan