Kegiatan Imunisasi dan pemberian Vitamin A

Kampung KB Kelurahan Batu Ampar
Dipublikasi pada 17 September 2019

Deskripsi

Pos Pelayanan Keluarga Berencana - Kesehatan Terpadu (Posyandu) adalah kegiatan kesehatan dasar yang diselenggarakan dari, oleh dan untuk masyarakat yang dibantu oleh petugas kesehatan. Posyandu merupakan salah satu Upaya Kesehatan Bersumberdaya Masyarakat (UKBM). Jadi, Posyandu merupakan kegiatan swadaya dari masyarakat di bidang kesehatan dengan penanggung jawab Kepala Desa atau Lurah. Posyandu dimulai terutama untuk melayani balita (imunisasi, timbang berat badan dan pemberian vitamin A).
Kegiatan Posyandu dilakukan secara rutin setiap bulan nya di masing-masing RW, Salah satu nya di Posyandu Harapan di Paud Harapan RW 01 Kelurahan Batu Ampar Kecamatan Kramatjati ini, dengan jumlah peserta 50 orang. Yang diadakan swadaya dari Kader Posyandu, PKB Kelurahan dan Puskesmas Kelurahan Batu Ampar. Kegiatan posyandu ini cukup ramai dikunjungi oleh masyarakat. 
Sesi Kegiatan Keagamaan

Instansi Pembina Kegiatan

Sasaran Kegiatan