Gambaran Umum


LATAR BELAKANG Kampung KB merupakan salah satu kegiatan prioritas pemerintahan dalam pembangunan dibidang pengendalian penduduk dan keluarga berencana, yang langsung bersentuhan dan memberikan manfaat bagi masyarakat. Kampung KB yang menjadi salah satu inovasi strategis untuk mengimplementasikan kegiatan-kegiatan secara utuh dilapangan. Menindak lanjuti program tersebut, kami warga masyarakat Dusun Wadak Desa Karangharjo Kecamatan Pulokulon Kabupaten Grobogan, mengajukan kerja sama  dengan lembaga terkait untuk menindaklanjuti pengembangan kampung KB dengan visi misi “ GUYUB RUKUN SEHAT AMAN SEJAHTERA”.

DATA DAN PEMETAAN KELUARGA TAHUN 2018/2019


KONDISI LINGKUNGAN

Melihat kondisi yang ada, mengapa diadakanya kampung KB, ini dikarenakan, masih banyaknya jumlah keluarga miskin,  peserta KB rendah karena kurangnya kesadaran dan pengetahuan tentang KB dan jenis -jenisnya. Masih rendahnya kesadaran dalam kebersihan lingkungan ini ditandai masih banyaknya warga buang sampah sembarangan, kurangnya gotong royong didalam melaksanakan kerja bakti bersih-bersih. Dan yang paling urgen warga masih kesulitan mencari air bersih pada musim kemarau.

POTENSI Banyak potensi yang bisa di maksimal ini ditandai adanya warga yang mempunyai usaha maupun keterampilan untuk menunjang perekonomian keluarga yang anatara lain ; * Produksi Tahu * Produksi Krupuk * Produksi Roti * Produksi bakso * Mempunyai keterampilan menjahit * Mempunyai keterampilan mengolah limbah plastik menjadi barang berharga * Membuat anyaman dari bambu   

RUMUSAN MASALAH

A. MASALAH KB Masih rendahnya pengetahuan tentang KB dan alat-alat kontrasepsi. Dan yang dipakai  mayoritas masyarakat dusun wadak, masih didominasi oleh kontrasepsi suntik dan pil. Sedangkan alat-alat kontrasepsi yang lainnya seperti IUD, Implan maupun yang lainnya masih belum paham dan merasa takut untuk menggunakannya.

B. MASLAH KESEHATAN Masih adanya kasus kurang gizi, baik ibu hamil maupun anaknya, dikarenakan faktor ekonomi lemah.

C. MASALAH EKONOMI Penghasilan rendah karena harga hasil panen yang rendah dan fluktuatif yang mana mayoritas masyarakatnya sebagai petani dan buruh tani.

D. MASALAH LINGKUNGAN Masih banyaknya lingkungan yang kotor dan kurangnya kesadaran warga yang mau kerja bakti bersih- bersih lingkungan. Masih adanya kesulitan air bersih disaat musim kemarau.

E. MASALAH SOSIAL Partisipasi warga yang masih rendah , karena kurangnya kesadaran masyarakat untuk melaksanakan kumpulan warga, kerja bakti, atau menghadiri pertemuan warga. Masih adanya pernikahan dini, perceraian dan KDRT, ini dikarenakan minimnya pengetahuan tentang semua hal diatas.

F. MASALAH KEAGAMAAN Banyak anak-anak yang lebih senang nonton tivi, main gadget, nongkrong dijalan,daripada mau mengaji sehabis sholat maghrib. Masih minimnya kesadaran warga untuk ibadah berjamaah di  tempat-tempat ibadah.

G. MASALAH KEBUDAYAAN Kurangnya kesadaran masyarakat dalam melestarikan kebudayaan yang ada seperti musik rebana, kesenian reog dll.

PEMECAHAN MASALAH

Atas dasar gambaran permasalahan dan kondisi diatas, maka kampung KB dusun Wadak desa Karangharjo, dengan melakukan pendataan dan pemetaan potensi wilayah yang ada, maka pengurus membentuk kelompok kerja yang mengacu pada 8 fungsi keluarga tersebut. Dengan harapan adanya kampung KB yang bekerjasama dengan pemerintahan yang terkait, keluarga semakin meningkatkan kesejahteraan dan terhindar dari segala bentuk kemiskinan yang diantaranya; miskin harta, miskin ibadah, miskin sosial, sehingga terhindar dari kebodohan dan keterbelakangan. Adapun program kerja tersebut antara lain;

A. BIDANG KEAGAMAAN

1. Maghrib mengaji dan sholat berjamaah di masjid/ mushola.

2. Pengajian rutin bulanan.

3. Mengadakan kotak infak dan shodakoh.

4. Penyantunan anak yatim.

B. BIDANG PENDIDIKAN

1. Mengadakan sekolah keluarga sadar hukum (KADARKUM).

2. Mengadakan pelatihan ketrampilan

3. Mengadakan penyuluhan tentang resiko pernikahan dini pada remaja, serta   ibu hamil di usia lanjut

C. BIDANG REPRODUKSI

1. Mengadvokasi pasangan usia subur (PUS) untuk ikut ber KB.

2. Memberi reward bagi PUS yang ikut KB selain pil dan suntik.

3. Menyediakan alat kontrasepsi bagi yang tak mampu.

4. Mengadakan pelayanan pemeriksaan bagi ibu hamil.

5. Mensosialisasikan alat kontrasepsi selain suntik dan pil.

D. BIDANG EKONOMI

1. Kotak koin

2. Mengadvokasi serta mempromosikan potensi yang dimiliki oleh warga.

3. Melakukan pembinaan dan bimbingan kepada warga yang punya produksi   sebagai produk unggulan.

4. Membentuk dan mengembangkan Home Industri.

E. BIDANG PERLINDUNGAN

1. Mengadakan penyuluhan anti KDRT.

2. Mengadakan ronda malam untuk perlindungan dan keamanan.

3. Penyuluhan tentang bahaya narkoba.

F. BIDANG KASIH SAYANG

1. Melaksanakan donor darah bersama.

2. Penyantunan anak yatim dan janda miskin.

3. Pemberian santunan musibah

G. BIDANG SOSIAL BUDAYA

1. Pengadaan air bersih di musim kemarau

2. Memelihara dan mengembangkan tradisi sedekah bumi.

3. Penyelenggaraan lomba budaya antar RT.

4. Membentuk kelompok kesenian.

5. Senam bersama.

H. BIDANG PEMBINAAN LINGKUNGAN

1. Jumat bersih di lingkungan masjid atau mushola.

2. Pengadaan papan petunjuk jalan

3. Gerakan penanaman tanaman di pekarangan rumah.

4. Pengadaan tempat sampah.

5. Mengadakan kerja bakti di lingkungan RT masing-masing. 

Statistik Kampung


Jumlah Penduduk Menurut Kelompok Umur
Jumlah Jiwa
1841
Jumlah Kepala Keluarga
536
Jumlah PUS
340
Persentase Partisipasi Keluarga dalam Poktan (Kelompok Kegiatan)

Keluarga yang Memiliki Balita
137
Keluarga yang Memiliki Remaja
286
Keluarga yang Memiliki Lansia
174
Jumlah Remaja
274
PUS dan Kepesertaan Ber-KB
Total
211
PUS dan ketidaksertaan Ber-KB
Total
129

Status Badan Pengurus


Sarana dan Prasarana


Bina Keluarga Balita (BKB)
BKB

Bina Keluarga Balita (BKB)

Ada

Bina Keluarga Remaja (BKR)
BKR

Bina Keluarga Remaja (BKR)

Ada

Bina Keluarga Lansia (BKL)
BKL

Bina Keluarga Lansia (BKL)

Ada

Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga Akseptor (UPPKA)
UPPKA

Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga Akseptor (UPPKA)

Ada

Pusat Informasi dan Konseling Remaja (PIK R)
PIK R

Pusat Informasi dan Konseling Remaja (PIK R)

Ada

Sekretariat Kampung KB
Sekretariat KKB

Sekretariat Kampung KB

Ada

Rumah Data Kependudukan Kampung KB
Rumah Dataku

Rumah Data Kependudukan Kampung KB

Ada

Dukungan Terhadap Kampung KB


Sumber Dana Ya,
APBD
Dana Desa
Swadaya Masyarakat
Kepengurusan/pokja KKB Ada
SK pokja KKB Ada
PLKB/PKB sebagai pendamping dan pengarah kegiatan Ada,
SUDARTO, SE
196908261995031002
Regulasi dari pemerintah daerah Ada,
SK Kepala Desa/Lurah tentang Kampung KB
Pelatihan sosialisasi bagi Pokja KKB Ada
Jumlah anggota pokja yang sudah terlatih/tersosialisasi pengelolaan KKB 8 orang pokja terlatih
dari 8 orang total pokja
Rencana Kegiatan Masyarakat Ya
Penggunaan data dalam perencanaan dan evaluasi kegiatan Ya,
PK dan Pemutahiran Data
Potensi Desa
Data Sektoral

Mekanisme Operasional


Rapat perencanaan kegiatan Ada, Frekuensi: Tahunan
Rapat koordinasi dengan dinas/instansi terkait pendukung kegiatan Ada, Frekuensi: Bulanan
Sosialisasi Kegiatan Ada, Frekuensi: Bulanan
Monitoring dan Evaluasi Kegiatan Ada, Frekuensi: Tahunan
Penyusunan Laporan Ada, Frekuensi: Bulanan