Gambaran Umum
KAMPUNG KELUARGA BERKUALITAS NAGARI ALAHAN PANJANG KECAMATAN LEMBAH GUMANTI
KABUPATEN SOLOK
Kampung Keluarga Berkualitas Nagari Alahan Panjang adalah sebuah nagari yang mempunyai tekat kuat untuk maju yang mana masyarakatnya ingin berubah dan maju baik dalam kehidupannya, Ekonomi dan Pembangunan Saat ini pemerintah sedang berupaya merevitalisasi program kependudukan keluarga berkualitas & pembangunan keluarga Bangga kencana agar program ini dapat lebih dirasakan manfaatnya oleh para keluarga dan masyarakat. Kampung Keluarga Berkualitas Nagari Alahan Panjang dikembangkan sebagai upaya meningkatkan kualitas keluarga dan masyarakat khususnya mereka yang berada di wilayah pinggiran, miskin, padat penduduk, tertinggal, terpencil, DAS di Nagari Alahan Panjang.
Dalam rangka menghadapi berbagai tantangan dan perubahan yang terjadi di lingkungan sekitar, masyarakat Kampung Keluarga Berkualitas Nagari Alahan Panjang menyadari pentingnya untuk berubah dan maju bersama-sama, sehingga dapat menciptakan kehidupan yang lebih baik dan sejahtera. Oleh karena itu, mereka berupaya untuk terus mengembangkan potensi yang dimiliki, seperti sumber daya manusia, alam, dan budaya lokal, serta memanfaatkan teknologi dan inovasi terkini untuk meningkatkan kualitas kehidupan dan perekonomian.
Pemerintah sebagai mitra utama dalam pengembangan kampung berkualitas, telah memberikan dukungan dan bantuan dalam berbagai bentuk, seperti pelatihan, pendidikan, pengembangan infrastruktur, serta program-program pembangunan yang fokus pada keluarga dan masyarakat. Sebagai hasil dari kerjasama yang baik antara pemerintah dan masyarakat Kampung Keluarga Berkualitas Nagari Alahan Panjang, kini terlihat berbagai perubahan positif, seperti peningkatan akses layanan kesehatan, pendidikan, dan perekonomian, serta peningkatan kualitas lingkungan dan budaya lokal.
Dalam perjalanannya, Kampung Keluarga Berkualitas Nagari Alahan Panjang tetap berkomitmen untuk terus memperbaiki dan mengembangkan berbagai aspek kehidupan, guna menciptakan kampung yang lebih berkualitas, mandiri, dan sejahtera bagi seluruh masyarakatnya.
Peta Wilayah
Alahan Panjang adalah salah satu nagari di Kecamatan Lembah Gumanti, Kabupaten Solok, Sumatra Barat, Indonesia Nagari ini yang berjarak sekitar 65 km dari Kota Padang yang berada di atas Bukit Barisan, tepatnya di lereng bagian timur kawasan Taman Nasional Kerinci Seblat pada ketinggian 1.400–1.600 mdpl. Nagari terdekat yakni Air Dingin, Salimpat, dan Sungai Nanam.
Nagari Alahan Panjang adalah salah satu nagari yang berada dalam wilayah Kecamatan Lembah Gumanti Kabupaten Solok, Wilayahnya seluas 88,76 km². Jumlah penduduknya pada tahun 2008 adalah sebanyak 14.100 jiwa, dengan kepadatan 150 per km². Tinggi daerah ini dari permukaan laut adalah sekitar 1.450 m, dengan curah hujan rata-rata 212 hari per tahun.
Secara administratif, pemerintahan nagari Alahan Panjang berbatasan dengan:
- Sebelah utara berbatasan dengan Nagari Simpang Tanjung nan IV, Kecamatan Danau Kembar
- Sebelah selatan berbatasan dengan Nagari Aie Dingin
- Sebelah timur berbatasan dengan Nagari Salimpat
- Sebelah Barat berbatas dengan Nagari Sungai Nanam
Nagari Alahan Panjang terdiri dari 10 (sepuluh) jorong, yaitu:
- Alahan Panjang
- Pangalian Kayu
- Galagah
- Taluak Dalam
- Taratak Tangah
- Batu Putiah
- Taratak Galundi
- Batang Hari
- Usak
- Padang Laweh
Ekonomi
Mayoritas pencarian penduduk adalah pedagang, petani dan buruh tani, hal ini disebabkan karena sudah turun temurun sejak lama. Tingkat pendidikan petani juga minim sehingga banyak yang tidak mempunyai keahlian lain. Terdapat 124 KK keluarga yang masih kurang mampu.
Pemerintahan
Nagari Alahan Panjang, Kecamatan Lembah Gumanti sebagai salah satu bentuk pemerintahan nagari di Kabupaten Solok telah menjalankan roda pemerintahannya secara aktif sejak pembentukannya pada tanggal 1 Februari 2001 berdasarkan Peraturan Daerah Kabupaten Solok Nomor 4 Tahun 2001 tentang Pemerintahan Nagari.
Statistik Kampung
Jumlah Jiwa 11435
Jumlah Kepala Keluarga 9130
Jumlah PUS 2214
Keluarga yang Memiliki Balita 908
Keluarga yang Memiliki Remaja 2134
Keluarga yang Memiliki Lansia 558
Jumlah Remaja 1119
Total
1639Total 575
Status Badan Pengurus
Sarana dan Prasarana
BKB
Bina Keluarga Balita (BKB)
Ada
BKR
Bina Keluarga Remaja (BKR)
Ada
BKL
Bina Keluarga Lansia (BKL)
Ada
UPPKA
Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga Akseptor (UPPKA)
Ada
PIK R
Pusat Informasi dan Konseling Remaja (PIK R)
Ada
Sekretariat KKB
Sekretariat Kampung KB
Ada
Rumah Dataku
Rumah Data Kependudukan Kampung KB
Ada
Dukungan Terhadap Kampung KB
Sumber Dana |
Ya,
APBN APBD Dana Desa Donasi/ Hibah Masyarakat Swadaya Masyarakat |
Kepengurusan/pokja KKB | Ada |
SK pokja KKB | Ada |
PLKB/PKB sebagai pendamping dan pengarah kegiatan |
Ada,
RACHMAD WIDE 198306062010011009 |
Regulasi dari pemerintah daerah |
Ada,
Surat Keputusan/Instruksi/Surat Edaran dari Gubernur Surat Keputusan/Instruksi/Surat Edaran dari Bupati/Walikota SK Kecamatan tentang Kampung KB SK Kepala Desa/Lurah tentang Kampung KB |
Pelatihan sosialisasi bagi Pokja KKB | Ada |
Jumlah anggota pokja yang sudah terlatih/tersosialisasi pengelolaan KKB |
30 orang pokja terlatih dari 35 orang total pokja |
Rencana Kegiatan Masyarakat | Ya |
Penggunaan data dalam perencanaan dan evaluasi kegiatan |
Ya,
PK dan Pemutahiran Data Data Rutin BKKBN Potensi Desa Data Sektoral Lainnya |
Mekanisme Operasional
Rapat perencanaan kegiatan | Ada, Frekuensi: Bulanan |
Rapat koordinasi dengan dinas/instansi terkait pendukung kegiatan | Ada, Frekuensi: Bulanan |
Sosialisasi Kegiatan | Ada, Frekuensi: Bulanan |
Monitoring dan Evaluasi Kegiatan | Ada, Frekuensi: Bulanan |
Penyusunan Laporan | Ada, Frekuensi: Bulanan |